About

Sejarah Berdirinya Kampoes Hijau


Madrasah Tsanawiyah Ma’arif Sikampuh Kroya berdiri pada tahun 1986 berdasarkan Surat Keputusan Kakanwil Departemen Agama Provinsi Jawa Tengah Nomor : Wk/52/132/Pgm/Ts/1996, tanggal 22 Desember 1986. 


Pada tahun 1986, tokoh – tokoh MWC NU Kecamatan Kroya dan Ma’arif serta tokoh – tokoh agama dan masyarakat lainnya diantaranya K. H. Su’ada, K.H. Cholil Mansyur, K. H. Moch. Ridwan, (Alm) H. Abdul Rosyid, (Alm) H. Abdul Rozak, (Alm) K. Moh. Sya’roni, (Alm) Marman, H. Sangidun, Djaroni, dan tokoh – tokoh lainnya berkumpul dan bermusyawarah di masjid Thoriqul Huda Sikampuh. Dari hasil musyawarah tersebut didapatkan hasil akan didirikan MTs di wilayah Kecamatan Kroya. Setelah berkali – kali mencoba di beberapa tempat tapi tidak berhasil, akhirnya dicobalah didirikan di desa Sikampuh. Pada waktu tersebut, para tokoh menghimpun dana infak sebesar Rp 5.000,- / orang untuk persiapan pendirian MTs. Dan akhirnya, berdirilah MTs Ma’arif Sikampuh dengan (Alm). K. H. Moch. Ridwan sebagai Kepala Madrasah yang pertama.

Nama MTs Ma’arif dipakai karena MTs berada dibawah naungan lembaga pendidikan Ma’arif NU. Karena pada awal berdirinya belum mempunyai gedung sendiri, maka kegiatan pembelajaran dilaksanakan di gedung MI Darwata Sikampuh. Setengah tahun berjalan, (Alm). H. Abdul Rosyid dan Majemangun mewakafkan tanahnya yang terletak di sebelah timur lapangan desa Sikampuh untuk pembangunan gedung MTs. Dan setahun berikutnya, Yayasan Al – Hikmah didirikan untuk menaungi lembaga – lembaga pendidikan yang ada di desa Sikampuh dengan (Alm). K. H. Moch Ridwan sebagai Ketua Yayasan.
Setelah K.H. Moch Ridwan wafat tahun 1995, posisi Kepala Madrasah dijabat oleh H. Sajir sampai tahun 2004. Pada tahun 2004, beliau meninggal dan posisi Kepala Madrasah dilanjutkan oleh Fatkhudin, putra almarhum sampai dengan sekarang. 

1 komentar:

  1. sukses buat Madrasah Tsanawiyah Ma’arif Sikampuh Kroya, semoga dapat memberikan yang terbaik buat anak didik dan mencetak calon generasi yang terbaik.

    BalasHapus